Video Collage Maker merupakan sebuah aplikasi untuk membuat video dari karya-karya foto Anda. Dengan aplikasi ini Anda bisa menggunakan sebanyak mungkin foto untuk membuat komposisi video dan transisi serta efek khusus.
Cara menggunakan Video Collage Maker sangat mudah. Anda cukup memilih gambar-gambar beserta tata letak yang ingin Anda gunakan pada layar. Anda bisa menampilkannya satu per satu, dalam sebuah kolase, dalam susunan yang berbeda dan masih banyak lagi. Setelah Anda menentukan bagaimana gambar akan disusun, Anda dapat menambahkan elemen-elemen penghias.
Tersedia filter untuk menambahkan sentuhan elegan, dan dengan lebih dari 100 stiker Anda bisa membuat kolase menjadi terlihat lebih seru. Selain itu Anda juga bisa menyisipkan teks serta beragam bingkai dan bahkan memainkan lagu pada video tersebut.
Setelah menyelesaikan kolase video, Anda tinggal menekan tombol Share. Atau, Anda bisa menyimpan hasil kreasi Anda dalam format MP4 ke memori perangkat. Atau, Anda bisa mengunggah video tersebut langsung ke YouTube.
Video Collage Maker merupakan sebuah aplikasi pembuatan video yang bagus untuk menampilkan semua foto Anda dengan cara yang seru dan dinamis.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 7.0 ke atas
Komentar
Sangat baik, saya berharap Anda selalu sukses dan makmur, Insya Allah.